Bupati Agam Resmikan Arwan Villa Syariah

0
1231
Padang TIME – Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, MM, resmikan Arwan Villa Syariah yang berada di Koto Ilalang, Nagari Lambah, Kecamatan Ampek Angkek, Rabu (13/4).
Villa tersebut merupakan milik, Drs. H. Aristo Munandar yang merupakan Bupati Agam periode 2000-2010.
Peresmian tersebut, ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, MM, didampingi Drs H Aristo Munandar, Syafirman, Zuhrizul, Kepala Disparpora Syatria, Camat Ampek Angkek Ekko Espito dan lainnya.
Aristo Munandar mengucapkan terimakasih kepada Bupati Agam yang telah berkenan hadir pada peresmian Arwan Villa Syariah.
“Pada momen ini, selain peresmian villa, juga dalam rangka sukuran atas kelulusan dan diterimanya anak bungsu saya, dr Riyan Arwan di RSUP M Jamil, Padang,” ujarnya.
“Dengan berdirinya Arwan Villa Syariah, semoga sektor pariwisata di Agam bisa berkembang,” harapnya.
Ia menjelaskan, pihaknya menginginkan dan mengupayakan agar wisatawan yang datang ke Agam tidak hanya menginap di hotel, tetapi juga di villa dan homestay di Agam. Sehingga dapat meningkatkan pariwisata di Agam.
“Dengan berkembangnya pariwisata di Agam akan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat yang terlibat langsung di sektor pariwisata,” jelasnya.
bebi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini