32 C
Padang
Kamis, Februari 13, 2025

Info Terbaru

Kepala Kanwil BPN Sumatera Barat Pimpin Pembukaan Kegiatan Monitoring Pertanahan

padangtime.com | Kepala Kantor Wilayah BPN Sumatera Barat, Ibu Sri Puspita Dewi, S.H., M.Kn., membuka secara resmi kegiatan monitoring pertanahan, Selasa, (7/1/2025).
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Pejabat Administrator dan Pengawas di BPN Sumatera Barat sebagai upaya bersama untuk memastikan agar setiap kegiatan pertanahan berjalan sesuai aturan dan mendukung pengelolaan yang transparan dan efisien di wilayah ini.
Dalam rangka meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan pertanahan, acara diawali dengan paparan yang disampaikan oleh Kepala Bagian Tata Usaha dan para Kepala Bidang di Kanwil BPN Sumatera Barat. Mereka memaparkan berbagai rencana, tantangan, serta solusi yang akan dihadapi dalam melaksanakan tugas di tahun 2025. Paparan tersebut bertujuan untuk memberikan gambaran jelas mengenai langkah-langkah yang akan diambil dalam menghadapi dinamika pertanahan di wilayah ini.
Pada kesempatan tersebut, Ibu Sri Puspita Dewi, S.H., M.Kn. selaku Kepala Kanwil BPN Sumatera Barat menyampaikan, “Kegiatan monitoring ini merupakan langkah penting untuk memastikan bahwa seluruh proses pertanahan di Sumatera Barat berjalan dengan baik, transparan, dan akuntabel.
Tahun 2025 ini menjadi momentum bagi kita untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dan memperkuat tata kelola pertanahan di wilayah kita. Mari bersama-sama kita wujudkan tata kelola yang lebih efisien, agar dapat mendukung pembangunan daerah yang berkelanjutan dan mensejahterakan masyarakat. Saya berharap seluruh jajaran BPN Sumatera Barat dapat terus bekerja dengan penuh dedikasi dan komitmen tinggi.”
Ibu Sri Puspita Dewi juga menambahkan bahwa melalui monitoring yang intensif ini, diharapkan proses pertanahan di Sumatera Barat dapat berjalan lancar, memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, serta mendukung pembangunan yang berkelanjutan di daerah ini.
Dengan adanya kegiatan monitoring ini, diharapkan BPN Sumatera Barat dapat terus meningkatkan kinerjanya dan memberikan kontribusi yang optimal dalam memajukan sektor pertanahan di Sumatera Barat, serta memperkuat peranannya dalam mendukung pemerataan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. (pt)
 

Alamat

  1. GAIA Dental Clinic - Veteran Jl. Veteran No. 74 D, Padang Pasir, Kec. Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat 25112 Kontak: 0812 7755 1334
  2. GAIA Dental Clinic - Simpang Haru Jl. Andalas No. 6, Simpang Haru, Kec. Padang Timur, Kota Padang, Sumatera Barat 25123 Kontak: 0812 6200 8077
  3. GAIA Dental Clinic - Taluak Ampek Suku Jl. Raya Kapas Panji, Taluak Ampek Suku, Kec. Banuhampu, Kab. Agam, Sumatera Barat 26181
  4. GAIA Dental Clinic - Pekanbaru Jl. Riau No. 26, Kp. Bandar, Kec. Sempalan, Kota Pekanbaru, Riau 28153 Kontak: 0812 3000 2677

Kontak Umum

Email: info@gaiadentalclinic.id

Buku Revormasi - SKB 3 Menteri Digugat Istana Bergoncang - Anul Zufri, SH., M.H., Ph.D. Dapatkan sekarang juga di Shopee! KLIK LINK INI https://id.shp.ee/cuLQLAV
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Populer