Jumat, 31 Januari 2025 Kepala Perwakilan (Kaper) BKKBN Provinsi Sumatera Barat, Ibu Dra. Mardalena Wati Yulia, M.Si beraudiensi dengan Gubernur Sumatera Barat, Bapak H. Mahyeldi, S.P., di Kantor Gubernur Sumatera Barat. Turut hadir mendampingi, Kepala DP3AP2KB Sumatera Barat, dr. Herlin Sridiani, M.Kes.
Dalam kesempatan ini, Ibu Kaper BKKBN Sumatera Barat siap mengawal dan menyukseskan program kependudukan dan pembangunan keluarga di Sumatera Barat bersama dengan Dinas P3AP2KB Provinsi Sumatera Barat. Sebelum ditugaskan sebagai Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Barat, Ibu Dra. Mardalena Wati Yulia, M.Si ,sudah mengabdi 4.5 tahun di Provinsi Riau, sebagai Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau.
Lebih lanjut, Ibu Kaper BKKBN Sumbar juga menyampaikan bahwa saat ini BKKBN telah bertransformasi menjadi sebuah Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/BKKBN yang dipimpin oleh Menteri.
Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga yang biasa disingkat (Kemendukbangga) mempunyai Quickwins Kemendukbangga yang disampaikan kepada Bapak Gubernur Sumatera Barat, yang terdiri dari Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (Genting), Ada Taman asuh sayang anak (Tamasya), Gerakan Ayah Teladan (GATE), Lansia Berdaya dan AI SuperApss tentang Keluarga.
Khusus Program genting, ada target 20 ribu by name by address data keluarga berisiko stunting yang perlu khusus diintervensi di 1000 hari pertama kehidupan (1000 HPK) se Sumatera Barat berdasarkan hasil Pendataan Keluarga (PK-24). Selanjutnya, Ibu Kepala Perwakilan BKKBN Sumatera Barat memohon arahan dan dukungan dari Gubernur Sumatera Barat untuk menyukseskan Program Quick Wins Kemendukbangga/BKKBN.
Kepala Perwakilan BKKBN Sumatera Barat didampingi Kepala Dinas P3AP2KB Sumatera Barat paparkan Quickwins Kemendukbangga/BKKBN kepada Gubernur Sumatera Barat
Gubernur Sumatera Barat mengucapkan, Selamat Bertugas di Sumatera Barat kepada Kepala Perwakilan BKKBN Sumatera Barat. Selanjutnya, dalam rangka memperkuat Program Kemendukbangga di Sumatera Barat dalam waktu dekat akan diterbitkan SE Gubernur terkait KB Pasca Salin dalam rangka melindungi ibu hamil berisiko dan pencegahan stunting. Pemerintah Sumatera Barat menyambut baik upaya bersama dalam rangka memperkuat fungsi-fungsi keluarga yang tertuang dalam Quick Wins Kemendukbangga/BKKBN.
Stunting memang telah menjadi perhatian semua pihak, Program 18-21 dengan gerakan kembali ke meja makan bisa lebih diintensifkan lagi dalam rangka memperkuat ketahanan keluarga dan pencegahan stunting.
Terkait pencegahan stunting para sisi hulu, bimbingan kepada calon pengantin sebagai calon orang tua nantinya bisa memperdalam mengenai kewajiban dan tanggung jawab sebagai orang tua.
Ada kegiatan di sekolah melalui sekolah siaga kependudukan dan sekolah keluarga bisa menginternalisasi nilai-nilai pembangunan keluarga dalam rangka memperkaya pengetahuan dibidang kependudukan. Kita rangkul kerapatan adat Nagari (KAN) agar keluarga bisa diasah dan diasuh berdasarkan kearifan lokal setempat.
Turut hadir mendampingi pada kesempatan ini, Sekretaris, Ketua Tim Advokasi dan Hubungan Antar Lembaga serta Ketua Tim Pelaporan Data dan Statistik Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Barat. (pt)
PI

Alamat
- GAIA Dental Clinic - Veteran Jl. Veteran No. 74 D, Padang Pasir, Kec. Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat 25112 Kontak: 0812 7755 1334
- GAIA Dental Clinic - Simpang Haru Jl. Andalas No. 6, Simpang Haru, Kec. Padang Timur, Kota Padang, Sumatera Barat 25123 Kontak: 0812 6200 8077
- GAIA Dental Clinic - Taluak Ampek Suku Jl. Raya Kapas Panji, Taluak Ampek Suku, Kec. Banuhampu, Kab. Agam, Sumatera Barat 26181
- GAIA Dental Clinic - Pekanbaru Jl. Riau No. 26, Kp. Bandar, Kec. Sempalan, Kota Pekanbaru, Riau 28153 Kontak: 0812 3000 2677