Padang time.comSistem imun sangatlah pentingĀ  karena sistem imun merupakan pelindung tubuh dari serangan penyakit, virus, bakteri, infeksi dan lainnya. Saat berfungsi dengan baik, sistem kekebalan mengidentifikasi dan menyerang virus, bakteri, dan parasit serta memisahkannya dari jaringan pertahanan tubuh. Maka dari itu, sangatlah penting untuk menjaga sistem imun tubuh. Kebiasaan sehari-hari dan gaya hidup dapat mempengaruhi sistem kekebalan tubuh kita loh. Kebiasaan dan gaya hidup yang buruk dapat menurunkan sistem imun, seperti:

1. Kurang tidur & stress
Berdasarkan penelitian dari Springer Open Choice, kurang tidur dan stres dapat menyebabkan komponen sistem imun tidak dapat bekerja dengan normal atau yang disebut sebagai imunodefisiensi. Hal tersebut sangatlah tidak baik untuk kesehatan tubuh kita karenaĀ  penderita imundefisiensi lebih rentan terhadap infeksi virus, jamur atau bakteri, kanker, dan juga infeksi berulang. Maka dari itu, ayo kita atur pola tidur kita yaitu selama 8 jam setiap hari dan hindari stres dengan mempraktekkan aktivitas yang menenangkan seperti meditasi dan yoga.

2. Kurang mengonsumsi makanan yang bernutrisi
Kurangnya mengonsumsi makanan yang sehat dan seimbang dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh. Tubuh membutuhkan makanan yang seimbang dan kaya akan vitamin dan mineral penting untuk menangkal infeksi dan patogen yang dapat menyerang sistem pertahanan tubuh. Antioksidan seperti vitamin C, A, dan E merupakan vitamin yang penting untuk melawan pembentukan radikal bebas, sehingga mencegah kerusakan oksidatif dan meningkatkan kekebalan.

3. Kurang berolahraga atau aktivitas fisik
Berolahraga dapat meningkatkan aliran darah yang dapat mendorong proses pengeluaran racun yang terdapat di dalam tubuh. Aliran darah yang meningkat juga dapat memperlancar sirkulasi antibody dan sel darah putih yang penting untuk melawan infeksi. Jika kita tidak memiliki waktu untuk berolahraga, luangkanlah waktu selama 20 menit sehari untuk berjalan kaki sehingga sistem imun kita dapat meningkat.

4. Rokok
Rokok mengandung lebih dari 4000 zat kimia yang beracun bagi tubuh. Semakin banyak zat beracun tersebut dalam tubuh, semakin lemah juga sistem imun kita. Bahaya asap rokok bukan hanya menjadi ancaman bagi perokok, tetapi orang lain yang mengirup asap rokok juga akan mendapat akibatnya. Menghirup asap rokok dapat mempengaruhi sistem imun dan menyebabkan searangan asma atau memperburuk gejala alergi bagi penderitanya.

5. Dehidrasi
Sangatlah penting untuk menjaga tingkat hidrasi tubuh. Tubuh yang kekurangan cairan dapat mempengaruhi energi, pola tidur dan kemampuan tubuh dalam mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Air yang kita minum akan membantu tubuh dalam mengeluarkan racun. Jadi minumlah air putih sebanyak delapan gelas sehari atau sekitar dua liter sehingga tubuh bisa menjadi lebih sehat dan kebal terhadap penyakit.

Gaya hidup yang tidak sehat dapat menurunkan sistem imun sehingga untuk berfungsi dengan baik, Sistem imun membutuhkan banyak vitamin dan mineral. Kita bisa mendapatkan berbagai macam vitamin dan mineral dengan meminum jus buah atau sayuran. Oleh karena itu, cobalah mengonsumsi jus dibawah ini agar dapat meningkatkan sistem imun tubuh:

1. Jus tomat dan wortel
Tomat dan wortel merupakan kombinasi yang sempurna untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jus ini mempunyai konsentrasi antioksidan yang tinggi, vitamin C (berasal dari tomat) dan vitamin A (berasal dari wortel). Vitamin C membantu pembentukan protein struktural kulit yang disebut kolagen yang dapat menjaga kulit tetap kuat. Kulit yang kuat dapat bertindak sebagai penghalang untuk mencegah masuknya patogen penyebab penyakit. Selain itu juga membantu dalam produksi sel darah putih yang melawan infeksi.

Vitamin A membantu menangkal infeksi dan mempertahankan permukaan mukosa dengan mengatur aktivitas sel T, sel B, dan sitokin. Vitamin A juga membantu mencegah risiko degenerasi makula terkait usia.

2. Jus semangka
Semangka tidak hanya memperkuat sistem imun kita, semangka juga dapat meredakan nyeri otot. Nyeri otot merupakan efek samping dari virus flu pada orang dewasa.Ā  Semangka mengandung vitamin A, C dan B6 yang berkontribusi terhadap peningkatan kekebalan. Kita juga dapat menambahkan buah lain seperti apel atau jeruk agar jus tersebut mengandung lebih banyak vitamin A dan mineral lainnya.

3. Jus strawberry dan mangga
Jus ini mengandung vitamin A, C dan E. Vitamin E dari mangga dapat mencegah kanker dan membantu meningkatkan sistem kekebalan, terutama pada orang dewasa. Jus ini juga memiliki manfaat sebagai anti-inflamasi.

4. Jus sayuran hijau
Jus hijau berbasis sayuran adalah pembangkit nutrisi untuk sistem kekebalan yang kuat. Sayuran yang dapat digunakan yaitu bayam, selada dan seledri. Jus ini mengandung kombinasi nutrisi penting seperti asam askorbat, karoten, riboflavin, asam folat, vitamin K, zat besi, kalsium, dan fosfor. Berdasarkan studi Asia Pacific Journal of Tropical Biomedicine sifat antibakteri yang dimiliki sayuran ini dapat membantu untuk mengobati infeksi bakteri.

5. Smoothie strawberry dan kiwi
Strawberry dan kiwi mengandung banyak vitamin C. Kita bisa membuat smoothie strawberry dan kiwi dengan menggunakan Greek yogurt. Greek yogurt mengandung magnesium dan probiotik. Probiotik pada Greek yogurt sangatlah bagus untuk membantu sel mempertahankan penghalang antimikroba.

bebi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini