Tim Pengabdi LPPM Unand adakan focus Group discussion Bantu Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Salayo Solok

0
2841

Oleh :Denny Yohana

PadangTIME. com – Tim Pengabdi LPPM Unand bersama perangkat nagari Salayo mengadakan focus Group discussion (FGD) untuk melihat potensi dan peluang Ekonomi yang dapat digerakkan di Nagari Salayo.Hal ini dilakukan dalamrangka mewujudkan Undang-Undang Nomor 6 tahun 2014 yang mengungkapkan tujuan pembangunan desa adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan kualitas hidup manusia serta penanggulangan

Kemiskinan melalui pemenuhan kebutuhan dasar, pembangunan sarana dan prasarana desa, pengembangan potensi ekonomi lokal, serta pemanfaatan sumber daya alam dan lingkungan secara berkelanjutan. Untuk itu pemerintah menyiapkan dan menggelontorkan Dana Desa yang cukup besar untuk membantu desa menyiapkan sumber daya dan sarana untuk dapat mandiri dimasa depan. Demikian pula hal nya dengan Sumatera Barat, Desa yang di istilahkan dengan  Nagari di Sumbar diharapkan dapat menjadi penopang pembangunan Nasional. Selanjutnya Nagari juga membutuhan dukungan berbagai pihak, seperti masyarakat, perangkat nagari dan akademisi untuk mewujudkan hal tersebut.

Universitas AndalasmelaluiLPPM-UNAND berkomitmen untuk mendukung nagari dalam mencapai tujuan kesejahteraan masyarakat. Salah satunagari yang terpilihadalah Nagari Selayo yang terletak di KabupatenSolok. Salah satukegiatan yang diusungadalah Program Berkelanjutan Membantu Nagari. Tim pengabdi dari program iniuntuk Nagari Selayoterdiri dari ketuaDenny Yohana dan Indah Maya dari Fakultas Ekonomi serta Kadran Fajrona dari

Fakultas Peternakan sebagai anggota. Nagari salayo sendirimerupakan salah satunagari denganposisi strategispada kecamatan kubung, kabupaten solok. Menurut Sekretaris Walinagari Salayo, Masrial, Selayo memiliki banyak potensi ekonomi yang dapat dikembangkan di Nagari Salayo, seperti keindahan alam yang dipadu dengan hasil pertanian dapat menciptakan agrowisata yang handal.

Untuk itu perlu disiapkan sumberdaya yang memadai dalam pembangunan nagari dan keseriusan pengelolaannya melalui Badan Usaha Milik Nagari Selayo.FGD yang dilakukan antara Tim pengabdi dan perangkatnagari yang di pimpin oleh Wali nagari Salayo, Ronal Reagen, ST bersepakat untuk melakukan beberapa kegiatan ditahun 2021 dalam rangka penguatan sumberdaya pendukung nagarimelalui BUMNag Selayo. (01)

* 
https://www.semenpadang.co.id/id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini