padangtime.com – Di tengah kemeriahan Lebaran, Wakil Bupati Pesisir Selatan Risnaldi Ibrahim menapaki halaman Rumah Gadang Mandeh Rubiah di Lunang, mengikuti salah satu tradisi sakral Minangkabau: manjalang. Tradisi yang telah mengakar sejak lama ini kembali digelar sebagai bentuk penghormatan, silaturahmi, dan penguat adat nan tak lekang oleh waktu.
Disambut tari pasambahan, sirih dalam carano, dan petatah-petitih adat, suasana penuh kehangatan menyelimuti rumah gadang yang menjadi saksi sejarah dan nilai kebersamaan. Hadir pula Ketua GOW Ny. Rina Risnaldi, unsur DPRD Hakimin, Camat Lunang Sunardi, serta tokoh masyarakat dan Forkopimca.
“Inilah tradisi yang tak lapuak dek hujan, tak lakang dek paneh. Kita patut bangga dan menjaganya,” ujar Wabup dalam sambutannya.
Acara dilanjutkan dengan bajamba, makan bersama dalam dulang panjang yang dihidangkan silang nan bapangka. Para sumando pun bertugas sebagai janang, mengatur kelangsungan acara. Sebelum santapan dimulai, disampaikan kata sepakat sebagai simbol musyawarah dalam adat.
Manjalang ke Rumah Gadang Mandeh Rubiah selalu digelar pada hari kedua Idulfitri. Selain mempererat tali silaturahmi, tradisi ini juga mencerminkan rasa hormat kepada pewaris rumah gadang dan menjadi simbol kebersamaan serta semangat gotong royong masyarakat Lunang.
Tradisi ini tak hanya memperkuat identitas budaya Pesisir Selatan, tetapi juga menjadi pengingat bahwa kearifan lokal tetap hidup di tengah zaman yang terus berubah. (*)
* 
https://www.semenpadang.co.id/id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini