BPBD Pesisir Selatan Berhasil Evakuasi Dua Pelajar Terjebak di Seberang Sungai

0
1575
PadangTIME.com | Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat berhasil mengevakuasi dua pelajar yang terjebak di seberang Sungai Lubuak Cubadak, Nagari Pelangai Kaciak, Kecamatan Ranah Pesisir.
“Alhamdulillah dua pelajar yang terjebak di seberang Sungai Lubuak Cubadak telah berhasil kami evakuasi bersama warga dalam kondisi selamat,” kata Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Posko Ranah Pesisir, Arif melalui pesan WhatsApp, Minggu (25/6/2023).
Arif menambahkan dua pelajar yang terjebak di seberang sungai tersebut bernama Akbar (12) dan Jefri (12) yang merupakan warga Lubuak Cubadak.
Proses evakuasi terhadap dua pelajar tersebut dilakukan setelah TRC BPBD Posko Ranah Pesisir menerima laporan dari masyarakat pada pukul 19.00 WIB.
“Setelah menerima laporan dari masyarakat, TRC BPBD Posko Ranah Pesisir bersama warga setempat langsung melakukan pencarian,” terangnya.
Arif mengungkapkan peristiwa berawal ketika dua pelajar yakni Akbar (12) dan Jefri (12) pergi memancing ikan ke Sungai Lubuak Cubadak pada Minggu, 25 Juni 2023 sekitar pukul 16.00 WIB.
Kemudian, dua orang pelajar tersebut menyeberang sungai disaat air tidak begitu besar, sekitar pukul 17.30 WIB air sungai tiba-tiba meluap sehingga mengakibatkan dua orang pelajar tersebut terjebak di seberang sungai.
“Luapan Sungai Lubuak Cubadak ini disebabkan oleh akibat hujan yang deras di Nagari Pelangai Kaciak,” tutupnya. (pt)
bebi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini