BPBD Pesisir Selatan Serahkan Bantuan APD Untuk Tenaga Kesehatan

0
1772
Padang TIME.com-Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesisir Selatan menyerahka bantuan Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga kesehatan yang menangani Covid-19 di RSUD dr. Muhammad Zein Painan, Kamis (14/5) di rumah sakit setempat.
Secara resmi, bantuan diserahkan oleh perwakilan BPBD Kabupaten Pesisir Selatan, Indra dan diterima oleh perwakilan rumah sakit yaitu Kepala Bidang Pelayanan Medis, Reyantis Capanay bersama Kepala Bidang Penunjang Medis, Silvia Ikhlas dan Kasi Keperawatan, Adek Imelda Syam.
“Terima kasih kami sampaikan kepada BPBD Kabupaten Pesisir Selatan atas bantuan alat pelindung diri sebagai upaya tenaga kesehatan melawan Covid-19 saat ini,” kata Kabid Pelayanan Medis RSUD dr. Muhammad Zein Painan, Reyanti Capanay.
Disebutkan, untuk penanganan dan pencegahan wabah covid-19  sangat dibutuhkan dukungan dan partisipasi dari semua pihak.
“Insya Allah bila dilakukan secara bersama-sama, maka wabah Covid-19 dapat segera teratasi,” katanya.
Terkait pencegahan Covid-19, ia juga mengimbau kepada masyarakat tetap  menjaga kesehatan dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat yang dimulai dari diri sendiri dan keluarga.
Berikutnya,  menghindari kerumunan atau keramaian, menjaga jarak bila kontak dengan orang lain, tetap berdiam di rumah, kecuali ada hal yang sangat penting atau genting.
Sering mencuci tangan, tidak mengusap wajah bila belum mencuci tangan, melakukan olahraga secara teratur. Kemudian dianjurkan mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi seperti sayur dan buah. Memakai masker jika keluar rumah.
Ia menyebutkan, pemerintah terus melakukan penanganan Covid-19 secara cepat dan komprehensif dengan melibatkan semua semua pihak dan stakeholder yang ada. (PT)
bebi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini