Walikota Padang Resmikan Resmikan Pasar Pagi Kuranji

0
1648
Padang TIME – Wali Kota Padang Hendri Septa, Minggu (30/7/2023) siang, meresmikan Pasar Pagi Kuranji yang berada di Jalan Raya Kuranji, Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji.
 
Peresmian pasar pagi yang terletak persis di samping Taman Makam Pahlawan (TMP) Kuranji tersebut, ditandai dengan pengguntingan pita oleh Wali Kota Padang Hendri Septa.
 
Selain itu juga terlihat pemilik lahan Pasar Pagi Kuranji (pasangan Amri dan Leni Erlina) dan para tokoh dan elemen masyarakat setempat.
 
Dalam sambutannya Wali Kota Padang menyampaikan selamat dan menyambut baik atas hadirnya Pasar Pagi Kuranji ini. Hal tersebut sangat bagus karena mendukung menggeliatkan perekonomian warga setempat.
 
“Pasar pagi ini luar biasa dan sangat bagus untuk menggeliatkan perekonomian warga di Kuranji. Tempatnya strategis tidak memakai bahu dan badan jalan, para pedagangnya warga di sekitar sini juga. Terlebihnya lagi juga menyediakan fasilitas parkir, musala dan toilet. Saya rasa Pasar Pagi Kuranji ini menjadi ‘role model’ untuk pasar pagi lainnya di Kota Padang,” ujar Wali Kota.
 
Tak hanya itu, Wako Hendri Septa juga menyampaikan apresiasi mengingat pasar pagi tersebut dibangun di atas lahan pribadi milik pasangan keluarga, Amri dan Leni Erlina.
Pasar yang dibangun di atas tanah seluas 1.200 meter2 itu, kini telah berjejer sebanyak 73 lapak untuk berjualan.
 (pt)
bebi