PadangĀ  TIME | Pemerintah Kota Padang memberikan apresiasi atas di gelarnya kegiatan pencanangan penanaman 1.000 bibit pohon pinang di seputaran bantaran sungai Air Camar, RT 01 RW 7, Kelurahan Parak Gadang Timur, Kecamatan Padang Timur, Minggu (5/3/23) pagi.

Tak hanya itu, juga ada pelepasan bibit ikan di kolam ikan larangan yang berada di belakang Kantor Lurah Parak Gadang Timur.

Kegiatan ini terselenggara karena dukungan dan kerjasama Pemerintah Kecamatan Padang Timur bersama Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera V .

Atas nama Pemerintah Kota Padang kita sangat mengapresiasi kegiatan yang sangat positif ini. Semoga 1.000 bibit pohon yang kita tanam hari ini dapat tumbuh besar sehingga nanti bermanfaat bagi lingkungan dan masyarakat.
Begitu pula ikan yang di lepas di kolam ikan larangan
semoga ikan itu bisa hidup hingga besar dan bisa panen agar hasilnya dapat bermanfaat bagi pengembangan ekonomi masyarakat.
Hal itu di sampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang Andree Algamar saat mewakili Wali Kota Padang sewaktu membuka kegiatan yang di pusatkan di Lapangan Matador Air Camar.
Lebih lanjut Sekda menyampaikan pentingnya kepedulian dan kebersamaan dalam menjaga dan memajukan Kota Padang serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
(pt)
bebi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini