Pantai Karlos Padang tak kalah Indah dari Wisata Lain di Indonesia

0
3996

PadangTIME. com – Sumatera Barat kaya akan objek wisata , disaming itu Sumatera Barat juga memiliki potensi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi. Jika ke daerah Teluk Bungus dan mencari sebuah pantai bernama Pantai Caroline atau yang sering juga disebut Pantai Carlos atau yang juga kerap disebut Pantai Karolin terletak di sebelah selatan Kota Padang, tepatnya di Teluk Bungus, berbatasan langsung dengan Kabupaten Pesisir Selatan, berjarak sekitar 25 km dari Kota Padang.

Pantai Carolina, mempunyai pemandangan yang cukup indah untuk dikunjungi tidak perlu menelan biaya yang cukub besar untuk mengisi waktu libur. Harga tiket masuk Pantai Carolina pun cukup murah, hanya sekitar Rp 5 ribuan saja per orang, kemudian parkir mobil dipatok biaya Rp 5.000. Jika ingin menyeberang ke Pulau Sikuai dari Pantai Caroline, Anda bisa menyewa speedboat .

PENDIDIKAN SATPAM DI KOTA PADANG

https://www.nutridonusakampita.com/2019/03/nutrido-nusa-kampita_15.html

Pantai Carolina terkenal dengan hamparan pasirnya yang putih lengkap dengan deretan pepohonan hijau yang menyejukkan mata. Saat berada di Pantai Carolina, Anda bisa melakukan berbagai kegiatan seru seperti surfing atau berselancar, berenang, memancing, atau bermain sepak bola dan voli pantai bersama keluarga dan teman- teman.

Saat di temui Padang TIME.com ibu- ibu yang lagi menikmati liburan merasa sangat senang berkunjung ke Pantai Pantai Carolina karena tidak terlalu jauh dari kota Padang , pemandangannya cukup indah , hal ini diungkapkan ibu Dewi Anggraini Minggu (17/11) yang datang dalam rangka merayakan hari ulang tahun temannya. (tis)

0

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini