padangtime.com | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Dharmasraya yang ke-21, Pemerintah Kabupaten Dharmasraya menggelar Tabligh Akbar di Masjid Agung Dharmasraya, Gunung Medan, Jumat (10/01/2025). Acara ini dihadiri oleh ribuan jamaah serta diwarnai dengan tausiyah dari Buya Syofyan Hadi.
Tabligh Akbar yang berlangsung khidmat ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Dharmasraya, Adlisman, yang mewakili Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, serta Forkopimda, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Ketua MUI, dan pejabat daerah lainnya.
Sekda Adlisman dalam sambutannya mengungkapkan bahwa tujuan utama dari acara ini adalah untuk memperkuat keimanan dan ketakwaan masyarakat Dharmasraya. “Acara ini sebagai bentuk ajakan kepada masyarakat untuk terus meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sejalan dengan visi daerah Dharmasraya yang maju, mandiri, dan berbudaya,” ungkap Adlisman.
Tak hanya itu, Sekda juga menegaskan pentingnya menanamkan nilai-nilai Islam sebagai rahmatan lil’alamin di tengah tantangan kehidupan saat ini. Acara ini diharapkan dapat menjadi salah satu wahana spiritual bagi masyarakat dalam merayakan ulang tahun Dharmasraya yang ke-21.
Sebagai informasi, Masjid Agung Dharmasraya kini sedang dalam tahap penyelesaian pembangunan empat menara masjid yang dibiayai melalui APBN. “Kami berharap masyarakat memanfaatkan masjid ini sebagai pusat ibadah dan kegiatan keagamaan lainnya,” lanjut Adlisman.
Dalam tausiyahnya, Buya Syofyan Hadi mengingatkan pentingnya Islam sebagai pedoman hidup yang membawa rahmat bagi seluruh alam dan menyampaikan ajakan untuk meningkatkan rasa syukur serta memperkuat keimanan dalam menghadapi tantangan kehidupan.
(pt)
PI

Alamat
- GAIA Dental Clinic - Veteran Jl. Veteran No. 74 D, Padang Pasir, Kec. Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat 25112 Kontak: 0812 7755 1334
- GAIA Dental Clinic - Simpang Haru Jl. Andalas No. 6, Simpang Haru, Kec. Padang Timur, Kota Padang, Sumatera Barat 25123 Kontak: 0812 6200 8077
- GAIA Dental Clinic - Taluak Ampek Suku Jl. Raya Kapas Panji, Taluak Ampek Suku, Kec. Banuhampu, Kab. Agam, Sumatera Barat 26181
- GAIA Dental Clinic - Pekanbaru Jl. Riau No. 26, Kp. Bandar, Kec. Sempalan, Kota Pekanbaru, Riau 28153 Kontak: 0812 3000 2677