Padang TIME.com-Pati – Anggota Koramil 21 Trangkil Kodim 0718/Pati terus menerus mencetak generasi-generasi muda harapan bangsa untuk menjadi patriot-patriot bangsa nan sejati.

Salah satunya adalah dengan upaya melalui pembinaan Saka Wira Kartika Koramil 21/Trangkil. Pembinaan Saka Wira Kartika ini bertujuan untuk melatih mental serta fisik pemuda penerus bangsa denga gerakan pramuka untuk membentuk Patriot bangsa yang setia, berbakti dan mampu menjunjung nilai-nilai luhur bangsa.

Kopda Wahyu Sigit selaku pamong saka menyampaikan bahwa dalam kegiatan ini para pramuka ditempa rasa cinta tanah air dan semangat rela berkorban dalam kegotongroyongan.

Selama ini Koramil 21 Trangkil terus membekali para anggota dengan pengetahuan dan keterampilan, pengenalan alam lingkungan yang sifatnya langsung diaplikasikan agar mudah dimengerti oleh para anggota pramuka. Upaya yang dilakukan ini agar para pemuda benar-benar dapat menjadi harapan bangsa melalui Sakawira Kartika.

“ Dalam setiap kegiatan kepramukaan kami selalu menyampaikan bahwa rasa cinta tanah air dan kegotongroyongan sangat diperlukan, selain itu kegiatan ini untuk menghindarkan generasi muda agar jauh dari narkoba dan pergaulan bebas yang akhirnya dapat merugikan diri sendiri juga lingkungan,” Tambah Kopda Wahyu.

Pembina Saka saudara Aris Asnawi yang juga hadir dalam kegiatan ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada anggota koramil atas bimbingan dan pendampingannya terhadap adik-adik Saka Wira Kartika.
“ Kami berharap banyak bimbingan dari anggota Koramil agar adik adik pramuka ini senantiasa dapat diberikan bimbingan untuk kemajuan Saka Wira Kartika dan sebagai bekal untuk masa depan mereka,” Ungkapnya. (21/sol)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini