PadangTIME.com- Mantan Walikota Padang Fauzi Bahar melakukan silaturahmi dengan para advokat dan berdiskusi hukum tentang perkembangan pembangunan kota Padang kedepannya. Kota Padang perlu kita bela dan kita pertahankan keberadaannya ditengah masyarakat.
Hal itu dikatakan Bagindo Amir saat membuka acara silaturahmi dengan mantan walikota Padang Fauzi Bahar di Bace Came Tank Aia Sabtu sore
(17/11) Bandar Bekali Padang.
Dr Fauzi Bahar M.Si adalah salah seorang caleg DPR-RI dapil I Sumatera Barat dari Partai Nasdem dengan nomor urut 5 bercita-cita untuk dapat duduk di Senayan melalui dukungan masyarakat Kota Padang dan sekitarnya. Fauzi Bahar mantan walikota Padang ini mempunyai semboyan, Setiap masa ada pemimpinnya, Setiap pemimpin ada karyanya, ungkap Bagindo Amir.
Disisi lain dikatakan Fauzi Bahar, ibarat permaainan julo-julo satu kali ini saya harus menerima julo- julo ini, bagaimanapun caranya harus saya perjuangkan untuk mendapatkan julo-julo itu. Untuk itu Fauzi meminta dukungan kepada para advokat yang ada di Base Camp Tank Aia ini untuk dapat mendukung Fauzi maju ke Senayan pada caleg 17 April 2019 yang akan datang
Untuk itu Fauzi Bahar menghimbau kepada para advokat, LSM , dan para wartawan untuk dapat hadir pada bulan Desember makan bersama di rumah Pribadi Fauzi Bahar , maksud dan tujuan tersebut adalah untuk menyampaikan Pokok-pokok pikiran ketengah tengah masyarakat kota Padang dan sekitarnya.
Ditambahkan Fauzi Bahar saat saya menjabat sebagai walikota Padang semua maksiat dan togel saya berantas sampai ke akar akarnya tanpa pandang bulu sehingga penyakit masyarakat dan togel tidak ada lagi di kota Padang. Dengan adanya saya maju sebagai caleg maka saya nantinya akan memperjuangkan aspirasi masyarakat kota Padang di tingkat Nasional .
Ada pun para advokat yang hadir di Base Camp Tank Aia tersebut adalah Gus Wandi, Mukhlis , Hendra Darwis, Imra Lary Tanjung, dan Anul Zufri. (NL)