Bupati Hendrajoni Meminta Kantor Pemerintah Jaga Kebersihan dan Keindahan

    0
    1475
    padangtime.com | Bupati Hendrajoni meminta kepada aparatur agar menjaga kebersihan lingkungan perumahan. Lingkungan harus bebas dari sampah dan water closet (WC) harus bersih.
    Hal itu disampaikan saat membuka pasar murah di Koto Baru Kambang, Rabu, (5/03/2025). Agenda tersebut merupakan upaya Pemerintah Daerah dalam mendukung daya beli masyarakat.
    “Salah satu Arah Presiden Prabowo, terkait soal menjaga lingkungan, jadi terutama perkantoran harus bersih, luar dan dalam” sambil sidak memastikan kebersihan Kantor Walinagari Kambang.
    Menurut Hendrajoni, tidak ada lagi kantor-kantor pemerintah, sekolah-sekolah yang water closet (WC) yang kotor. 
    Oleh karena itu, kebersihan kantor menjadi tanggung jawab bersama, mari tingkatkan kebersihan lingkungan” tutupnya. 
    Menurut Bupati masih banyak laporan yang sampai padanya, kebersihan fasilitas pemerintah daerah yang rendah.
    “Saya akan Sidak sekolah-sekolah juga, dan akan melihat kebersihan WC-nya” tukuk Hendrajoni.
    Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni melakukan kunjungan kerja pertama pasca dilantik ke Kecamatan Lenganyang.
    Agenda kunjungan kerja tersebut selain membuka kegiatan pasar murah, pada siangnya akan menghadiri Musyawarah Pembangunan Daerah tingkat Kecamatan Lengayang di aula pertemuan Kantor Camat Lengayang. (*)
    * 
    https://www.semenpadang.co.id/id

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini